Laptop lemot adalah permasalahan yang sering terjadi pada semua jenis brand laptop dan berbagai usia. Kinerja laptop yang lemot ini bisa disebabkan oleh banyak faktor. Dari terlalu banyak file sampah, terinfeksi virus, laptop yang panas, dan bahkan bisa juga karena ada komponen yang rusak. Sehingga Anda membutuhkan kehati-hatian saat melakukan diagnosa pada laptop yang kinerjanya lemot.
Ada beberapa penyebab laptop mudah panas, yang pertama adalah thermal pasta yang kering pada bagian processor. Jika thermal pasta pada processor kering, memang tidak akan terasa cepat tapi saat kita menggunakannya terlalu lama akan menjadi panas.
Yang kedua karena bagian di dalamnya kotor, saat keadaan di dalam kotor fan akan tersumbat menjadikan dia tidak bisa berputar dengan sempurna. Sehingga tidak bisa meniup udara panas yang dihasilkan oleh processor dan akan menjadikan panas. Fentilasi yang tersumbat sehingga suhu panas tidak bisa keluar.
Biasanya jika ram tidak bisa dibaca, maka kinerja dari laptop juga akan menurun karena ram berperan penting juga pada pengoperasian. Saat kita membuka beberapa aplikasi akan terasa sangat berat karena ram gunanya untuk itu. Ada penyebab ram tidak bisa dibaca, karena pemasangan yang kurang tepat atau ramnya yang rusak jadi tidak bisa dibaca oleh sistem. Solusinya adalah mengecek kembali atau mengganti dengan ram baru.
Penyebab utama yang menjadikan engsel laptop rusak adalah cara membuka laptop yang salah yaitu membuka melalui sudut ujung layar. Umumnya, pemilik laptop tanpa sadar membuka laptop dari sudut ujung layar laptop. Hal tersebut merupakan cara yang salah apalagi jika sudah menjadi kebiasaan.
Tak sedikit pemilik laptop yang menutup layar laptop terlalu keras. Bahkan hingga menimbulkan bunyi pada engsel maupun layar. Hal tersebut merupakan kebiasaan yang salah karena dapat membuat komponen layar pecah dan lama-lama akan rusak. Penyebab selanjutnya engsel laptop rusak adalah membuka layar laptop terlalu lebar. Tiap engsel laptop memiliki batas, sehingga Anda wajib berhati-hati dalam membuka laptop.
Ketika laptop tertimpa benda berat maka yang terjadi adalah laptop akan memaksa engsel laptop untuk bertahan sehingga dapat menyebabkan engsel pada laptop pecah. Biasanya terjadi ketika laptop tertimpa dengan banyak buku. Laptop terbanting juga dapat menyebabkan bagian engsel rusak. Ketika laptop terbanting dan mengenai bagian engsel, engsel akan patah atau pecah. Apalagi terbanding dengan sangat keras. Bukan hanya engsel yang rusak namun juga komponen lain seperti layar dan juga HDD terkena akibatnya.
Kerusakan menekan sendiri adalah hal yang sering terjadi pada laptop kita dan pasti membuat kesal. Tentu saja penyebabnya yang sering kita lakukan, misalnya keyboard kotor atau berdebu, kita makan sambil menggunakan laptop kemudian terdapat makanan yang nyelip. Penyebab kedua dari keyboard laptop mengetik sendiri adalah bisa terjadi karena kesalahan kita juga sebagai user, atau yang dikenal sebagai human error. Biasanya, secara tidak sadar, kita sering meletakkan sesuatu yang sangat berat di bagian keyboard. Hal ini akan menyebabkan keyboard menjadi tertekan sangat keras dan sangat kuat, sehingga tombol keyboard menjadi sangat sensitive.
Salah satu penyebab keyboard tidak berfungsi yang paling sering terjadi ialah adanya gangguan pada hardware. Beberapa hal yang kerap menghambat respons pada keyboard seperti adanya debu atau kotoran, terkena cairan, terlalu sering menekan salah satu tombol, hingga gangguan driver keyboard.
Di samping itu, baterai laptop juga terkadang bisa menyebabkan gangguan fungsi pada keyboard, terlebih saat baterai laptop terlalu panas. Hal ini kerap menyebabkan keyboard tidak merespons secara tiba-tiba. Penyebab keyboard laptop tidak berfungsi berikutnya, yaitu terjadi kerusakan pada perangkat lunak atau software. Biasanya, seluruh keyboard tidak merespons secara tiba-tiba. Hal ini bisa terjadi karena terjadi masalah pada software atau driver laptop.
Penyebab layar laptop bergaris yang pertama adalah adanya masalah pada kabel fleksibel dari laptop tersebut. Kabel fleksibel merupakan sebuah kabel yang bersifat elastis yang menghubungkan antara layar laptop tersebut dengan komponen yang ada di dalamnya yang terpasang pada motherboard. Berikutnya, penyebab layar monitor bergaris yang jarang disadari oleh penggunanya ialah menekan laptop terlalu keras. Perlu diketahui, Layar pada laptop merupakan sebuah komponen yang sangat rentan terkena tekanan pada saat ditaruh ataupun karena faktor penggunaan.
Penyebab layar laptop bergaris yang selanjutnya adalah adanya permasalahan pada module inverter. Lalu, sebenarnya apa itu module inverter? Komponen ini merupakan suatu komponen yang ada pada LCD laptop yang miliki fungsi untuk mengatur serta mengendalikan tegangan listrik yang miliki aliran menuju LCD.
Penyebab layar laptop bergaris yang terakhir adalah karena faktor penggunaan yaitu membuka layar atau menutupnya dengan kasar. Layar laptop hanya dihubungkan dengan dua engsel yang sangat rentan. Jadi jika diperlakukan dengan kasar, maka tak menutup kemungkinan jika layar laptop dapat alami garis.
Pernah dikondisi dimana baterai dicharger tapi tidak mengisi? Ada beberapa penyebab yang menyebabkan baterai laptop kita tidak mengisi. Permasalahan pertama pasti karena baterai yang rusak, ini terjadi karena kita menggunakan baterainya yang tidak teratur sehingga menyebabkan kerusakan.
Ada juga karena salah satu komponen yang berhubungan dengan pengisian di baterai ada yang rusak. Jadi sebenarnya baterai kita normal tapi karena ada salah satu komponen motherboard yang berhubungan dengan pengisian daya di baterai rusak jadi tidak bisa mengisi.